10 Rekomendasi Sepatu Roda untuk Orang Dewasa Terbaik

Rekomendasi Sepatu Roda

Rekomendasi Sepatu Roda – Bermain sepatu roda adalah salah satu bentuk olahraga yang menyenangkan. Kegiatan yang satu ini semakin digemari oleh banyak kalangan dari kalangan berbagai usia, anak-anak hingga orang dewasa.

Cara Memilih Sepatu Roda untuk Orang Dewasa

Jangan sembarangan ketika kamu memilih sepatu roda. Ada beberapa aspek yang perlu kamu perhatikan. Berikut adalah aspek-aspeknya:

1. Fitur dan karakteristiknya

Sekarang ada empat tipe sepatu roda yang beredar di pasaran, yaitu inline skate, quad skate, mounting skate, dan roller shoes. Keempatnya ini memiliki fitur dan karakteristik yang berbeda-beda.

  • Inline skate merupakan sepatu roda dengan empat roda yang disusun secara lurus dari depan ke belakang. Sepatu roda tipe inline skate ini sulit untuk digunakan berdiri tegak dan sulit diseimbangkan, tapi memungkinkan kamu memiliki banyak variasi gerakan ketika mengenakannya. Beberapa jenis inline skate, yaitu racing inline skate fitness inline skate, aggressive inline skate, dan freestyle inline skate.
  • Mounting type cocok untuk kamu yang ingin berseluncur dengan gaya kasual. Bentuk sepatu roda tipe ini berupa ranka dengan roda dan tali pengikat. Cara untuk menggunakannya adalah dengan meletakkan sepatu ke atas sepatu roda, kemudian kencangkan tali sepatu roda. Harga yang ditawarkan relatif terjangkau dan ukurannya tidak begitu besar. Ukuran sepatu roda tipe ini cukup beragam, sehingga bisa digunakan anak-anak dan orang dewasa, hanya perlu disesuaikan ukuran panjang pada bagian telapak kakinya.
  • Quad skate merupakan sepatu roda dengan peletakan roda di empat sudut merupakan tipe terbaik untuk pemula, karena bisa dengan mudah digunakan berdiri tegak. Quad skate juga cocok untuk kamu yang ingin menari dengan sepatu roda, tapi lajunya tidak cepat dan modelnya terbatas.
  • Roller shoes kombinasi antara sepatu roda dengan sneakers. Kamu cukup menekankan tubuh ke bagian belakang sepatu jika ingin meluncur menggunakan sepatu ini. Kamu bisa melepas rodanya jika sudah rusak, kemudian menggunakannya sebagai sepatu sneakers biasa.

2. Ukuran yang sesuai

Selain dari tipe, ukuran sepatu tentu menjadi hal yang sangat penting untuk kamu pertimbangkan. Kalau membeli secara langsung, kamu bisa mencoba di tempat untuk menentukan ukuran yang paling pas di kaki. Tapi, jika membelinya di toko online, sebaiknya kamu memilih ukuran yang lebih besar (satu dari nomor yang biasa digunakan). Baca terlebih dahulu review dari pembeli sebelumnya supaya mengetahui ukurannya dengan lebih jelas.

Kalau kamu ingin menggunakan sepatu roda itu dalam waktu yang cukup lama, kamu bisa memilih sepatu roda yang ukurannya bisa disesuaikan. Sepatu roda semacam ini, biasanya sangat cocok untuk anak-anak juga karena pertumbuhannya yang begitu cepat.

3. Pilih sepatu roda dengan pengunci

Ada dua jenis pengunci dari sepatu roda, yaitu buckle dan tali sepatu. Pengunci jenis buckle ini lebih mudah digunakan dan dilepas, jadi lebih direkomendasikan untuk anak-anak. Tidak memerlukan waktu yang lama untuk memasangkan pengunci ini dan terasa sangat pas di pergelangan kaki.

Sedangkan yang menggunakan tali, membutuhkan waktu lebih lama untuk proses pemakaiannya dan tidak terlalu terasa pas di pergelangan kaki. Meski demikian, sepatu roda yang menggunakan tali akan terasa sangat pas dan sesuai di kaki.

4. Memilih Material Inline Skate yang Sesuai

Ada dua jenis inline skate berdasarkan material penyusunannya, yaitu soft boots dan hard boots. Bahan soft boots relatif mudah digunakan, rasanya seperti mengenakan sneakers, sehingga cocok digunakan untuk pemula. Jenis sepatu soft boots juga mudah dicari karena banyak dijual di pasaran.

Jika kamu merupakan pemain ski atau freestyle profesional, kamu bisa memilih sepatu hard boots. Material yang digunakan adalah material keras seperti plastik, sehingga bisa sangat pas dipergelangan kaki dan menguncinya dengan baik. Saat ini belum banyak produsen yang memproduksi hard boots sehingga harganya di pasaran masih terbilang sangat mahal.

10 Rekomendasi Sepatu Roda Dewasa Terbaik

Setelah kita tahu apa saja yang harus diperhatikan untuk memilih sepatu roda yang cocok digunakan, sekarang Pabriksepatutangerang akan memberikan rekomendasi sepatu roda yang bisa dibeli di pasaran. Simak informasinya sampai habis ya.

1. Chaya Melrose

Chaya Melrose

Merupakan salah satu sepatu roda orang dewasa terbaik yang dikeluarkan oleh Chaya Skates. Sepatu dengan empat roda ini memiliki roda luar ruangan Octo Propel (61mm/78A) dan ABEC 7 bearings yang cocok dikenakan oleh pemula. Ada banyak pilihan kombinasi warna, misalnya kombinasi warna pastel yang tampak stylish.

2. Impala Lightspeed Inline Skates

Impala Lightspeed Inline Skates

Rekomendasi sepatu roda selanjutnya adalah Impala Lightspeed Inline Skates bisa meluncur dengan sangat cepat. Sepatu roda ini dibuat dari bahan yang berkualitas, dan didesain sedemikian rupa sehingga sirkulasi udara bisa berjalan dengan baik. Selain desainnya yang menarik, berbagai kombinasi warna juga tersedia, ada hitam-putih hingga warna-warna pastel. Rem tumit opsional dan dua kunci Allen juga terpasang pada sepatu roda ini.

3. Impala Quad Skate

Impala Quad Skate

Memiliki empat buah roda, Impala Quad Skate akan memberikan kenyamanan sekaligus kepercayaan disi ketika digunakan karena memiliki desain yang sangat stylish. Terbuat dari bahan vegan yang sudah disetujui oleh PETA, sedangkan bagian upper, heel, dan sole-nya terbuat dari PVC. Salah satu sepatu roda dewasa terbaik dari Impala ini memiliki ABEC 7 bearings, roda berukuran 58mm 82A, aluminium alloy trucks and baseplate, serta PU brake stopper.

4. Lynx SP56 Speed Inline Skate

Lynx SP56 Speed Inline Skate

Kalo kamu mencari sepatu roda yang bisa digunakan untuk meluncur dengan cepat, maka LYNX SP56 Speed Inline Skate ini menjadi pilihan yang tepat. Bagian kulit luar sepatu terbuat dari bahan fiber glass yang ringan dan bisa kamu gunakan untuk meluncur dengan gesit. Sedangkan untuk kerangka dan roda dibuat dari bahan yang kokoh, sehingga tidak mudah rusak meski kamu melalui jalan yang kasar.

5. Flying Eagle F6S Falcon

Flying Eagle F6S Falcon

Rekomendasi sepatu roda bertipe inline skates yang cocok untuk kamu penggemar sepatu roda dengan bentuk simpel dan sporty. Rangka sepatu roda dewasa terbaik keluaran Flying Eagle ini terbuat dari EGO alumunium yang kuat dan memungkinkan peluncuran dilakukan dengan cepat. Sepatu roda ini dilengkapi dengan roda FE high rebound 76mm – 80mm, ABEC 7 bearings, dan linear yang bisa dibongkar – pasang.

6. Powerslide Imperial One Fluor 80

Powerslide Imperial One Fluor 80

Mencari sepatu roda yang empuk dan nyaman digunakan? Kamu bisa menggunakan Powerslide Imperial One Fluor 80. Sebagai salah satu produk sepatu roda dewasa terbaik, sepatu roda ini memiliki busa dalam yang tebal dan sangat empuk ketika dikenakan. Sepatu roda ini memang tergolong gemuk dan berukuran besar, tapi tetao bisa dikenakan dengan leluasa, mulai dari skating, sliding, hingga jumping.

7. Cougar Destroyer MZS507

Cougar Destroyer MZS507

Menjadi sepatu roda dewasa terbaik yang tepat untuk kamu yang sudah cukup mahir dalam bermain sepatu roda. Kamu bisa mengenakan sepatu roda ini untuk slalom, freestyle, atau sekedar meluncur naik dan turun biasa.

Sepatu roda bertipe inline skate dengan pengunci buckle ini dibuat dari berbagai bahan yang berkualitas baik, sehingga bisa bertahan cukup lama.

Di bagian atas alas kaki sebelah dalam terdapat lubang ventilasi yang akan memudahkan sirkulasi udara, jadi kaki kamu tidak akan pengap dan berkeringat.

8. Basecamp Double Roller Quad Skate

Basecamp Double Roller Quad Skate

Basecamp Double Roller Quad Skate memiliki tipe squad skate yang mudah digunakan untuk pemula. Ukuran produk ini disesuaikan dengan standar ukuran sepatu biasa dipakai, jika kamu tidak perlu membeli dengan ukuran yang lebih besar. Dengan tipe pengikat tali sepatu, salah satu merek sepatu roda dewasa terbaik ini tersedia dalam ukuran 35 – 44.

9. Oxelo Fit100 Fitness

Oxelo Fit100 Fitness

Oxelo Fit100 Fitness adalah sepatu roda tipe inline yang cocok digunakan untuk berseluncur dalam jarak pendek, maksimal adalah 10 km. Salah satu produk sepatu roda dewasa terbaik yang dilengkapi dengan roda berukuran 76mm/80A dan ABEC 5 bearings yang tepat digunakan para pemula. Ditambah lagi adanya bot semi-lembut dengan bahan jaring 3D yang nyaman dan melancarkan sirkulasi udara pada kaki.

10. Cougar Power Speed

Cougar Power Speed

Cougar Power Speed adalah sepatu roda tipe inline skate dengan menggunakan pengunci jenis buckle. Salah satu produk sepatu roda dewasa terbaik ini bahkan bisa menampung bobot tubuh hingga 100 kg. Bagian ban sepatu roda terbuat dari karet dan bisa digunakan oleh siapa saja. Menjadi rekomendasi sepatu roda yang bisa kamu pilih untuk digunakan.

Baca juga: Tips Beli Sepatu Futsal

Itu dia penjelasan bagaimana cara memilih sepatu roda dan Rekomendasi Sepatu Roda yang bisa kamu gunakan sebagai refrensi ketika sedang mencari sepatu roda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Konsultasi Pemesanan